Yogyakarta Berduka, Tokoh Ikonik Raminten Meninggal Dunia di Usia 75 Tahun

Gaspolchanel.com - Tokoh ikonik Raminten asal Yogyakarta meninggal dunia, pada Rabu 23 April 2025.

Hamzah Sulaiman atau yang biasa dikenal dengan nama Raminten, meninggal dunia di usia 75 tahun. 

Kabar meninggalnya Hamzah Sulaiman atau Raminten diketahui pertama kali lewat postingan akun @ramintencabaret.

"Sosok yang telah membangun, memperjuangkan, dan membesarkan nama Raminten Cabaret Show telah berpulang. Langit Jogja malam hari ini ikut bersedih meneteskan jutaan air mata mengiring kepergiannya. Selamat jalan Cinta kami," tulis akun tersebut. 

Diketahui, Hamzah Sulaiman adalah salah seorang seniman asal Yogyakarta yang membuka The House of Raminten. 

Nama Raminten ia ambil dari sosok tokoh yang ia perankan di Jogja TV yang berjudul Pengkolan. 

Pada mulanya, The House of Raminten menjual jamu dan nasi kucing sebelum akhirnya juga menjadi toko suvenir dan oleh-oleh khas Yogyakarta. 

Rumah makan ini juga awalnya menyajikan tarian Jawa sebelum ruang pendopo juga diperluas untuk area makan tambahan. Setiap pagi, para pengunjung bisa melihat proses pelukisan batik. 

Rumah makan ini selanjutnya membuka cabang di Jalan Kaliurang Km 15,5, Sleman, Yogyakarta yang diberi nama The Waroeng of Raminten. Meskipun demikian, The Waroeng of Raminten memiliki desain serta menu yang berbeda. 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama